Jadwal Tayang: 22 November 2013
Cast: Jennifer Lawrence, Josh Hutcherson, Liam Hemsworth, Elizabeth Banks
Cast: Jennifer Lawrence, Josh Hutcherson, Liam Hemsworth, Elizabeth Banks
Catching Fire ini merupakan kelanjutan dari film sebelumnya, Hunger Games yang sensasional dan banyak diangap sebagai The new Twilight Saga. Masih dengan pemeran yang sama dengan film sebelumnya di antaranya Jennifer Lawrence serta Josh Hutcherson.
Catching Fire menceritakan kelanjutan kehidupan Katniss Everdeen (Jennifer Lawrence) setelah pulang dari kompetisi tahunan Hunger Games ke-74 yang ia dan Peeta (Josh Hutcherson) juarai. Dengan predikat juara itu berarti mereka harus meninggalkan keluarga dan teman dekatnya untuk kemudian memulai serangkaian tur ke berbagai distrik, Victory Tour, sebagai perwakilan dari penyelenggara Hunger Games. Sepanjang perjalanan itu, Katniss merasakan adanya pemberontak yang akan timbul. Di film ini, masih seperti film pertama yang banyak aksinya, kita akan temui kompetisi Hunger Games ke-75 di mana untuk memperingati Hunger Games kelipatan 25, kesemua juara di 24 kompetisi lalu akan bertarung. Mengetahui hal ini, Katniss berusaha untuk melindungi Peeta, begitu pula sebaliknya. Bagaimana kelanjutan kisah keduanya? Akankah terjadi cinta segitiga? Tunggu aja ya, bulan November datanglah..
No comments:
Post a Comment